Potensi Maritim Papua Barat Belum Dikelola Secara Optimal – Suara Papua

Diposting pada

SORONG, SUARA PAPUA.com— Lam Ganda Sari Sitinjak, mahasiswa Universitas Papua (Unipa) jadi peserta duta maritim Indonesia ke 2 tahun 2022 mewakili Propinsi Papua Barat.

Propinsi Papua Barat merupakan salah satu Propinsi Konservasi di Indonesia, namun potensi Maritim belum di kelolah secara optimal.

Hal itu disampaikan Sari Sitinjak kepada suarapapua.com, Selasa (16/8/2022).

Katanya, Papua Barat butuh generasi milenial yang ikut serta memahami dan peduli terhadap isu maritim.

“Potensi maritim mulai dari wisata bahari, ekosistem dasar hingga pesisir kepulauan di Papua Barat ini belum di kelolah secara baik dan optimal,” ujar Sitinjak yang adalah mahasiswa Unipa tersebut.

Menurutnya, Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Papua Barat mesti bekerja ekstra untuk melindungi ekosistem laut dari maraknya penangkapan ikan secara ilegal di Papua Barat.

“Sering terjadi pengeboman ikan, bahkan sampah plastik yang banyak sangat membahayakan kehidupan hewan langkah seperti Penyu di laut. Ini masalah serius, sehingga pemerintah harus jeli melihat masalah ini dan mencari solusi untuk mencegahnya,” lanjutnya.

Sari sendiri mengaku bangga karena bisa menjadi salah satu peserta duta maritim ke-2 dari 34 propinsi yang kegiatannya dilaksanakan di Jakarta dalam rangka Hut ke-5 Asosiasi Daerah Kepulauan dan Pesisir Seluruh Indonesia (Aspeksindo). Sekaligus Rakornas Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP).

“Ini kesempatan bagi saya untuk memperkenalkan Kemaritiman Papua Barat kepada semua orang. Selain itu event ini langkah awal pembekalan untuk saya, agar ke depan saya juga bisa menjembatani kemaritiman bagi teman-teman di Papua Barat, ” ungkapnya.

Andi Fajar Asti, Direktur Eksekutif Aspeksindo mengkui bahwa dengan adanya duta maritim ini bisa diharapkan mengangkat isu-isu maritim di tanah Papua.

Baca Juga :   Perkenalkan Objek Wisata Bahari, Bupati Luwu Utara Camping bersama Warga di Desa Munte

 

Pewarta: Reiner Brabar
Editor: Elisa Sekenyap

Print Friendly, PDF & Email


Artikel ini bersumber dari : suarapapua.com.

  • Baca Artikel Menarik Lainnya dari Travelling.Web.id di Google News

  • Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *