Kue getas Banten. ©2022 YouTube Bayang Tirta//Merdeka.com
Merdeka.com – Provinsi Banten memiliki beragam camilan tradisional dengan cita rasa yang otentik, salah satunya kue getas. Jajanan ini terbuat dari tepung beras yang dicampur dengan berbagai macam rempah. Setelah digoreng, kue getas akan menghasilkan cita rasa yang gurih dan menggugah selera.
Bagi masyarakat setempat, kue Getas menjadi salah satu sajian yang wajib hadir di meja tamu. Biasanya kue ini menjadi buruan, terutama bagi warga setempat yang rindu kampung halaman saat mudik.
Penasaran dengan kue Getas? Dilansir dari berbagai sumber, Jumat (29/4) berikut ulasan selengkapnya tentang camilan khas Lebaran ala Banten ini.
2 dari 3 halaman
Bertekstur Renyah
Proses penggorengan kue getas Banten©2022
YouTube Bayang Tirta//Merdeka.com
Sebagai salah satu camilan, kue getas memang tidak seperti kue lainnya. Bentuknya terdiri dari berbagai macam, mulai dari berukuran kecil hingga banyak juga yang berbentuk keripik.
Sensasi kue getas cenderung renyah, dengan rasa dominan yang gurih. Hal ini karena bahan utamanya yang berasal dari tepung beras ketan. Salah satu daerah yang banyak tersedia kue getas adalah Cilegon, bahkan menjadi salah satu oleh-oleh khasnya.
Melansir kanal Youtube Bayang Tirta, makanan ini biasa hadir dua kali dalam setahun yakni menjelang bulan Ramadan, dan saat hari raya Idulfitri.
“Kue getas ini hadir menjelang bulan suci Ramadan, dan disuguhkan pada hari raya,” sebut akun tersebut.
3 dari 3 halaman
Cara Membuat Kue Getas
Namun, bagi yang ingin mencoba membuatnya di rumah, bahan pembuatan kue getas cukup mudah didapatkan. Bahan yang dibutuhkan antara lain, tepung beras secukupnya, kelapa parut, ketumbar dan garam.
Untuk pembuatannya, campurkan seluruh bahan dengan ditambahkan sedikit air. Setelah adonan terbentuk kalis (tidak encer, dan sedikit mengeras), bisa langsung dibentuk sesuai keinginan. Kemudian langsung digoreng.
Adapun bahan ketumbar untuk pembuatan getas bisa disesuaikan, namun biasanya berkisar satu sendok makan yang sudah dihaluskan. Untuk garam bisa dicampurkan sedikit sampai setengah sendok. Untuk menambah rasa gurih, bisa ditambahkan bawang putih dan bawang merah sesuai selera.
[nrd]
Artikel ini bersumber dari : www.merdeka.com.