MENGAJAK pasangan Anda untuk menjelajahi tempat-tempat seru di berbagai belahan dunia pasti akan menambah pengalaman romantis.
Perjalanan yang bisa membuat Anda membayangkan bagaimana momen dan sisi pasangan Anda selama diajak melakukan aktivitas liburan, bahkan Anda dan pasangan bisa saling mengenal satu sama lain tanpa sadar dari liburan bersama tersebut.
Mungkin Anda bingung ingin kemana, apalagi banyak tempat-tempat romantis di dalam maupun luar negeri tak kalah indahnya. Anda pasti ingin juga mempertimbangkan komponen liburan romantis paling penting di hidup Anda, mulai dari objek wisata dan aktivitas petualangan hingga suasana intim, dan pemandangan menakjubkan.
Anda dan pasangan tentu memiliki gaya tujuan liburan tersendiri, mungkin liburan pantai, liburan spa dengan suasana alam indah, liburan berkemah, atau liburan yang langsung mendekat dengan alam.
Apapaun jenis perjalanan yang Anda inginkan bersama pasangan, berikut 7 tempat rekomendasi liburan romantis terbaik sebagaimana dilansir dari Travel and Leisure.
1. Bali, Indonesia
Siapa yang tak kenal Bali? Pulau cantik di Indonesia yang banyak direkomendasikan wisatawan mancanegara sebagai surga serbaguna dengan beragam tempat wisata untuk setiap pasangan yang menginginkan liburan romantis.
Jika Anda membayangkan liburan romantis dengan menikmati pemandangan pantai maupun matahari terbit dan tenggelam, ada banyak kumpulan pantai di pulau ini berkisar dari pantai berpasir putih di pantai selatan hingga pasir hitam di pantai utara dan barat.
Selain pantai, Anda bisa mencoba melihat pertunjukkan malam set DJ hingga larut pagi, mendaki melalui tanaman hijau subur, hutan monyet, dan sawah.
Anda juga dapat melihat deretan candi, tempat suci bersejarah yang terkenal di Bali. Ketika Anda butuh menyantap makanan yang lezat khas lokal, di pulau ini memiliki banyak tempat wisata kuliner, kemudian kelas yoga, spa, dan kafe yang dipngaruhi Australia.
BACA JUGA:7 Villa Terbaik di Bali untuk Honeymoon, Nuansa Romantisnya Bikin Cinta Membara!
2. Santorini, Yunani
Jika Anda merupakan pengantin baru yang sedang mencari tempat untuk berbulan madu, Anda bisa berkunjung ke Santorini.
Santorini ialah oasis seperti awan yang menyelimuti para wisatawan dalam fantasi halus. Romansa pulau yang cukup membuat Anda merasakan momen bulan madu sempurna, bagaimana tidak, Anda dan pasangn bisa berjalan-jalan di jalan berbukit lapuk, beberapa dinding putih cerah dan atap biru mengelilingi.
Santorini (The Sun)
Dan hal uniknya adalah penawaran kuris barisan depan hinggga matahari terbenam luar biasa, ketika matahari terbenam, kota menjadi terang dan rumah-rumah, gereja, juga restoran bersinar seperti bintang yang bertebaran di langit.
3. Northern Light Seeking, Norwegia Utara
Anda yang membayangkan perjalanan romantis dengan melihat bintang di langit, Norwegia utara menjadi daerah yang bisa Anda kunjungi.
Wilayah ini mencakup sekitar sepertiga dari Norwegia, dianggap sebagai tujuan utama melihat cahaya utara dari musim gugur hingga pertengahan April, sedangkan dari Mei hingga Juli, matahari masih terlihat larut malam dalam fenomena yang disebut “tengah malam”.
Artikel ini bersumber dari : travel.okezone.com.