TRIBUN-PAPUA.COM – Papeda merupakan kuliner Papua yang paling ikonik dan tersohor.
Papeda biasa menjadi makanan pokok pengganti nasi.
Terbuat dari sagu, papeda memiliki tekstur kental padat dengan rasa tawar.
Baca juga: Wisata Papua: Mencicipi Kuliner Keladi Tumbuk Khas Bumi Cenderawasih
Biasanya papeda disantap dengan sejumlah lauk dan sayur.
Seperti ikan kuah kuning, sup ikan bening khas Papua, hingga tumisan daun pepaya.
Untuk cara memakannya, Anda bisa menggulung papeda dengan dua batang kayu seperti sumpit untuk menaruhnya di piring sebelum disantap.
Pengunjung wajib mencicipi papeda jika sedang melancong ke Papua.
Baca juga: Wisata Papua: Jangan Lupa Cicipi Manisnya Matoa, Buah Khas Papua
Jejak Sejarah Papeda
Dikutip dari Tribun-Papua.com, papeda merupakan kuliner yang memiliki sejarah panjang.
Arkeolog dari Balai Arkeologi Papua, Hari Suroto mengatakan ada penemuan benda-benda pra-sejarah yang ada kaitannya dengan papeda.
Artikel ini bersumber dari : papua.tribunnews.com.